Kazu Banner Share 1024x576

Terjitu! Inilah 4 Cara Keluar Fastboot Mode Advan dan Xiaomi

Posted by

Salah satu masalah yang sangat mengganggu dari HP Android Advan dan Xiaomi adalah masalah mode Fastboot. Masalah ini ditandai dengan teks Fastboot beserta logo Android yang muncul dan mengindikasikan terjadi perbaikan. Cara keluar Fastboot Mode Advan dan Xiaomi pun harus dicari.

Jika tidak, maka HP kemungkinan akan terus berada dalam mode tersebut sampai baterai habis, ini tentu bukan sesuatu yang baik. Solusi untuk masalah tersebut bisa sederhana dan bisa kompleks. Untuk mengetahui solusi apa saja yang bisa menyelesaikan masalah, simak dengan baik penjelasannya di sini.

Penjelasan Fastboot

Fastboot adalah program yang digunakan untuk menyambungkan HP dengan PC. Fastboot dapat diidentifikasi sebagai protokol komunikasi antara komputer dengan HP Android, baik dalam bentuk perangkat keras maupun perangkat lunak. Mode Fastboot umumnya menyediakan banyak fitur advance.

Melalui program tersebut, kamu bisa mengakses mode recovery, perbaikan, penghapusan cache, penghapusan data, dan termasuk melakukan reset sistem. Maka dari itu, jika kamu masuk ke sana maka kamu bisa melakukan berbagai hal yang sebelumnya tidak bisa dilakukan di menu pengaturan sistem.

Kenapa HP Masuk ke Fastboot?

Selain kesengajaan dari pengguna, masuknya HP ke mode tersebut bisa diakibatkan adanya masalah di sistem, terutama yang berkaitan dengan proses update dan perbaikan yang gagal dilakukan secara sempurna. Biasanya, ada interupsi yang membuat masalah tersebut muncul dan mengganggu pengguna.

Berikut adalah beberapa penyebab kenapa HP Advan dan HP Xiaomi masuk ke mode Fastboot.

  • Tidak sengaja masuk ke mode Fastboot. Kamu mungkin menekan tombol power + volume bawah ketika HP dinyalakan. Otomatis, HP masuk ke mode tersebut.
  • ROM atau MIUI gagal melakukan update ke versi terbaru.
  • Terjadi kegagalan dalam pengaksesan rooting.
  • ROM atau Firmware Android (MIUI) gagal dimuat sehingga dialihkan ke Fastboot Mode.
  • Proses flashing yang dilakukan gagal atau berhenti di tengah proses.
  • Terjadi masalah pada pengisian daya ponsel.

Umumnya, sebagai pengguna kamu mungkin tidak menyadari beberapa aktivitas sebelum munculnya Fastboot Mode. Jika sudah muncul dan mengganggu, maka solusi dari masalah tersebut harus segera dicari. Tidak perlu panik karena masalah Fastboot merupakan masalah yang bisa diselesaikan mandiri.

Baca Juga : Super Mudah dan Cepat! Inilah Cara Melihat RAM HP Advan dengan dan tanpa Aplikasi

Panduan Cara Keluar Fastboot Mode Advan dan Xiaomi

Terdapat 4 solusi mengatasi masalah mode Fastboot di HP Advan dan Xiaomi model manapun. 3 solusi bisa diterapkan dengan meyakinkan pada kedua model HP. Sementara 1 solusi lain sejauh ini hanya bisa diaplikasikan di HP Xiaomi. 3 solusi pertama sangat mudah dilakukan dan memberikan hasil yang cepat.

Berikut adalah penjelasan cara keluar dari mode Fastboot di HP Advan dan di HP Xiaomi.

1. Restart HP

Solusi pertama dan merupakan solusi yang paling mudah adalah melakukan restart HP. Dalam banyak situasi, restart HP memang bisa jadi andalan untuk mengatasi berbagai masalah termasuk pada situasi HP Advan berada di mode Fastboot. Restart HP Advan bisa dilakukan dengan menekan tombol power.

Berikut adalah cara keluar Fastboot Mode Advan dengan melakukan restart HP (tombol power).

  • Tekan tombol power di HP Advan selama beberapa detik.
  • HP tersebut nantinya akan melakukan restart atau reboot.
  • Tunggu sampai HP Advan hidup kembali.
  • HP berhasil masuk ke sistem dan bekerja dengan normal kembali.

Baca Juga : 6 Cara Menghidupkan HP Advan Tanpa Tombol Power dengan dan Tanpa Aplikasi

2. Power + Volume Bawah

Jika solusi sebelumnya gagal menyelesaikan masalah fastboot mode Advan dan membuatnya kembali bekerja normal, maka solusi selanjutnya bisa diterapkan. Sama-sama menggunakan tombol power, kali ini kamu akan mengkombinasikannya dengan tombol volume bawah.

Alurnya sama dengan cara sebelumnya. Berikut adalah cara keluar Fastboot Mode Advan dengan menekan tombol power dan volume bawah.

  • Tekan tombol Power + Volume Bawah selama beberapa detik.
  • HP Advan akan melakukan restart atau reboot.
  • Tunggu sampai HP Advan hidup kembali.
  • HP berhasil masuk ke sistem Android dan bisa berjalan normal.

3. Lepas Baterai

Cara mengatasi Fastboot Mode di HP Advan selanjutnya adalah dengan melepas baterai. Dengan melepas baterai diharapkan HP Advan akan mati untuk kemudian hidup kembali setelah baterai tersebut dipasang kembali. Melepas baterai tanam ini ibaratnya melakukan restart dengan cara yang “dipaksakan”.

Solusi ini berlaku untuk HP Android dengan baterai yang bisa dilepas dengan mudah maupun yang ditanam. Memang, untuk yang ditanam, solusinya lebih kompleks karena mewajibkan kamu untuk membongkar casing HP. Jika memang hal tersebut bisa dilakukan dengan aman, maka lakukan saja.

Baca Juga : 9 Cara Mengatasi Sinyal Lemah di HP Advan yang Ampuh dan Work 100%

4. ADB Fastboot (Xiaomi)

Masih ada solusi terakhir yang bisa digunakan untuk menyelesaikan masalah mode Fastboot HP Android. Cara keluar Fastboot Mode Advan ini sudah pernah diterapkan di HP lain, contohnya Xiaomi. Bukan tidak mungkin solusi ini bisa diterapkan di HP Advan. Solusinya adalah menggunakan program ADB Fastboot.

Selain program tersebut, kamu memerlukan komputer atau laptop yang nantinya menggunakan perintah Fastboot melalui Command Prompt (CMD). ADB umumnya digunakan untuk debug sistem Android dimana hal tersebut dilakukan untuk memodifikasi OS Android. Namun, ADB juga bisa digunakan untuk hal lain.

Salah satunya keluar dari mode Fastboot. Sebelumnya, hal-hal yang harus disiapkan:

  • Program ADB Driver Installer Versi 2.0. Program tersebut digunakan agar komputer atau laptop bisa mengenali HP Xiaomi.
  • http://www.mediafire.com/file/jpseoxc4j34ma46/ADB.Driver.Installer.v2.0-foldertips.com.exe.
  • Program ADB Fastboot dan Driver Versi 1.4.3. Program tersebut berfungsi sebagai driver dan fastboot command.
  • http://www.mediafire.com/file/eku8efu8yl63a9s/ADB-Fasboot-And-Driver-v1.4.3.zip
  • Kabel USB yang berkualitas baik (tidak rusak dan terbukti bekerja dengan baik).
  • PC atau laptop dengan minimal sistem operasi Windows 7.
  • HP Android (Xiaomi) yang sudah aktifkan USB Debugging. Jika hal tersebut belum dilakukan, maka cara ini tidak bisa diterapkan.

Jika persiapan sudah dipenuhi, maka keluar dari Fastboot sudah bisa dilakukan dengan ADB Fastboot.

  • Sambungkan HP Xiaomi ke komputer atau laptop dengan kabel USB.
  • Pastikan HP Android tersebut sudah terhubung dengan baik (terdeteksi).
  • Di laptop, masuk ke Local Disk C dan pilih folder C:\adb.
  • Kemudian, tekan tombol Shift + klik kanan folder kosong tersebut dan pilih Open Command Windows here.
  • Selanjutnya, ketik perintah Fastboot devices.
  • Kemudian, press Enter untuk membuat HP Xiaomi terhubung.
  • Lanjutkan dengan mengetik perintah fastboot reboot.
  • Kemudian, tekan Enter untuk keluar dari mode Fastboot.
  • HP akan melakukan restart otomatis.
  • Tunggu sampai HP kembali ke menu utama.
  • Jika sukses, maka HP Xiaomi akan masuk ke sistem dan berjalan normal.

Solusi di atas memang spesifik untuk HP Xiaomi. Namun, kamu bisa mencobanya pada HP Advan untuk memeriksa apakah solusi tersebut bisa diterapkan di sana. Jika tidak yakin dan ragu, maka jangan gegabah untuk mengeksekusi perintah dan solusi di atas. Cara aman saja daripada masalah baru muncul kemudian.

Penutup

Semua cara keluar Fastboot Mode Advan dan Xiaomi sudah teruji dan banyak digunakan pada banyak kasus masalah mode Fastboot. Sabar dan jangan agresif ketika masalah tersebut muncul. Jika masalah terus berulang, mungkin saatnya kamu mengunjungi pusat servis terdekat untuk menemukan solusinya.

Source link

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *