IMEI Singkatan dari International Mobile Equipment Identity yang mana ini adalah perangkat telepon internasional. Bagi yang belum mengetahui bagaimana cara cek IMEI HP Asus pastinya prosesnya sangatlah mudah.
Masing-masing HP pastinya akan mempunyai nomor IMEI yang tidak sama. Nomor IMEI terdiri dari 18 digit. Nomor tersebut menjadi sebuah kode yang menandakan bahwa perangkat sudah memperoleh persetujuan edar dari pihak Badan Nasional.
Cara Cek IMEI HP Asus
Selain HP Asus semua ponsel yang sudah berada di pasaran resmi akan mempunyai nomor IMEI. Tentu kode atau angka yag ada di IMEI ini memiliki kegunaan untuk mengetahui kondisi pada ponsel. Misalnya seperti ponsel yang hilang atau dicuri, maka bisa melakukan pengecekan lokasi ponsel.
Alasan inilah yang membuat mengapa keberadaan dari IMEI pada ponsel sangatlah penting untuk disimpan. Bahkan tidak boleh diketahui sembarang orang. Berikut ini ada beberapa cara cek IMEI HP Asus yang bisa kamu lakukan, di antaranya:
1. Melalui Stiker Belakang Body
Untuk ponsel Asus, terutama Asus Zenfone 4 sudah memiliki penutup belakang yang dapat dilepas baterai di belakangnya. Di balik baterai, pada biasanya sudah tercetak digit IMEI. Akan tetapi hal ini berbeda dengan ponsel Asus versi terbaru.
Khususnya untuk Asus yang memiliki baterai tidak dapat dilepas, maka akan memberikan stiker kecil yang tertempel pada bagian bawah cover belakang. Untuk itu cara mencari IMEI HP Asus dapat seperti cara pertama bisa dicoba.
2. Melalui Kardus Ponsel
Jika sekiranya tempelan stiker yang ada di HP kurang nyaman, maka bisa melihat pada bagian kardus ponsel ketika kamu melakukan pembelian HP. Meskipun kamu melakukan pembelian HP secara setengah pakai, namun tetap akan memperoleh kardus ponsel.
Di dalam kardus tersebut disertakan nomor IMEI pada bagian belakangnya. IMEI yang ada di kardus akan ditempel menggunakan stiker dengan serial number ponsel. Sebaiknya kamu jaga kardus ponsel tersebut dengan sebaik mungkin.
3. Melalui Setting Android
Apabila tiba-tiba kardus ponsel lupa ketika meletakkannya atau bahkan kardus tersebut hilang, maka kamu bisa mencoba cara cek IMEI HP Asus dengan cara lain yaitu melalui menu setting yang ada di Android.
Untuk sistem operasi Android memang sudah menyediakan cara supaya penggunanya dapat mengakses email melalui menu setting. Berikut ini cara yang bisa di ikuti:
- Pertama silahkan usap layar ponsel dari ujung ke atas.
- Kemudian apabila sudah muncul toolbar kamu tinggal menekan simbol berbentuk gerigi supaya dapat masuk ke menu setting atau pengaturan.
- Selanjutnya usap layar ke atas hingga muncul menu sistem pada urutan paling bawah.
- Lalu tekan menu sistem.
- Jika sudah pilih tentang ponsel, letaknya ada di urutan paling atas.
- Silahkan usap layar ke arah atas hingga kamu menemukan IMEI.
- Nantinya tulisan ini ada di bagian informasi model dan hardware atau versi Android.
4. Melalui Dial Number
Cara cek IMEI HP Asus selanjutnya yaitu bisa melalui dial number. Tentu saja ini adalah langkah yang tidak terlalu rumit untuk dilakukan. Terutama bagi kamu yang menginginkan proses pengecekan lebih cepat dan mudah. Berikut ini cara yang dilakukan:
- Pertama silakan ketik *#06#
- Kemudian tekan tombol dial up dengan bantuan simbol tatanan nomor yang ada di keypad.
- Selanjutnya kamu tinggal memasukkan *#06#.
- Secara otomatis nomor IMEI akan muncul dan silakan catat nomor tersebut supaya kamu tidak lupa lagi.
Baca Juga : 8 Cara Blokir Nomor HP di Asus dengan dan Tanpa Aplikasi
Cara Cek Keaslian Ponsel
Sekarang ini banyak sekali barang palsu yang masuk di pasaran salah satunya yaitu ponsel. Mengetahui hal ini, pastinya kamu harus lebih berhati-hati supaya bisa memastikan bahwa ponsel yang kamu miliki tersebut adalah produk asli dan bukan produk abal-abal.
Cara yang bisa dilakukan yaitu kamu dapat melakukan pengecekan garansi Asus melalui SN dari situs resminya. Apabila tidak terdeteksi, maka kemungkinan besar bahwa perangkat yang kamu beli tersebut adalah barang palsu.
Selain itu kamu juga dapat mencocokkan antara tabel spek apakah sesuai dengan modalnya atau tidak. Untuk itu lakukan pengecekan sebelum melakukan pembelian HP supaya kamu tidak mendapatkan produk palsu yang justru akan membuat kamu merasa dirugikan nantinya.
Baca Juga : 6 Cara Agar HP Asus Tidak Cepat Panas dan Penyebabnya
Cara Mengecek IMEI Apakah Terdaftar atau Tidak
Pemilik HP Asus tidak hanya bisa mengetahui bagaimana cara cek IMEI HP Asus seperti yang ada di atas. Akan tetapi kamu sudah perlu melakukan pengecekan IMEI tersebut apakah terdaftar atau tidak. Mengingat bahwa sekarang ini banyaknya black market yang bermunculan.
Untuk itu membuat kamu harus lebih berhati-hati. Pemerintah juga menginformasikan bahwa setiap ponsel yang memiliki IMEI tidak terdaftar pada imei.Kemenperin.go.id maka dikategorikan sebagai barang black market, maka secara otomatis akan diblok.
Ciri ponsel yang masuk black market yaitu dilihat dari segi pemakaian ponsel yang tidak dapat menangkap sinyal maupun layanan provider. Sebaiknya kamu melakukan pengecekan pada ponsel yang ingin kamu beli.
Tujuannya untuk memastikan dan mengetahui apakah nomor IMEI tersebut sudah terdaftar atau tidak. Setelah kamu mengetahui cara mengecek IMEI HP Asus, sekarang, ikuti langkah berikut untuk mengecek IMEI terdaftar atau tidak:
- Pertama silakan kamu mengunjungi https://imei.kemenperin.go.id/.
- Setelah itu masukkan nomor IMEI ponsel.
- Kemudian pilih cek atau ikon search.
- Tunggulah sampai pemeriksaan database dilakukan.
- Apabila HP resmi, kamu akan memperoleh notifikasi yang berhubungan dengan informasi IMEI terdaftar. Apabila tidak terdaftar maka kemungkinan besar bahwa ponsel tersebut adalah black market.
Baca Juga : 4 Cara Ngeflash HP Asus yang 100% Works
Bagaimana Jika IMEI di Asus Hilang atau Null?
Beberapa kasus pernah dialami oleh pengguna ponsel Asus yang tiba-tiba nomor IMEI nya hilang. Pada biasanya hal ini terjadi dikarenakan beberapa hal. Seperti software atau hardware yang mengalami masalah.
Untuk mengetahui apakah nomor IMEI yang ada di HP hilang atau tidak, silahkan simak cara berikut:
- Kamu bisa membuka menu setting.
- Pilih Apply dan pilih status.
- Dari sanalah kamu dapat mengetahui apakah ada nomor IMEI yang tercantum atau tidak.
- Apabila status Unknown atau null maka hal ini berarti bahwa nomor IMEI yang ada di HP hilang.
Lalu bagaimana cara mengatasi hal ini? Tenang saja, berikut ini langkah-langkah yang bisa diikuti, di antaranya:
- Di langkah pertama, pastikan bahwa ponsel Asus sudah dilakukan root terlebih dahulu.
- Apabila belum, silahkan lakukan root kemudian download.
- Lalu lakukan penginstalan terminal emulator yang ada di Google play store.
- Jika sudah, download mmcblk0P3.img pada Asus Zenfone.
- Kemudian pindahkan ke memori internal.
- Jika sudah bukalah terminal emulator.
- Setelah itu ketik perintah SU.
- Kemudian pilih grand super user access.
- Jika sudah kamu tinggal ketik perintah berikut, jangan lupa untuk menekan tombol enter dd if=/sdcard/mmcblk0p3.img of=/dev/block/mmcblk0p3.
Penutup
Dari sekian banyaknya cara cek IMEI HP Asus yang ada di atas, maka tidak sulit bagi kamu untuk memudahkan ketika membutuhkan nomor IMEI disaat kondisi darurat. Misalnya ketika HP hilang atau lupa menaruh HP.