Kazu.co.id – Printer kini menjadi salah satu alat yang banyak digunakan untuk kebutuhan tertentu, khususnya untuk kegiatan percetakan. Namun, ada beberapa kondisi yang membuat alat tersebut tidak bisa digunakan sama sekali sehingga mengganggu pekerjaan.
Jika hal tersebut tidak dikarenakan tangki tinta penuh dan masalah lainnya, maka dari itu kamu perlu melakukan reset printer menggunakan resetter Epson L210 apabila tipe printer yang dimiliki sama. Apakah kamu sedang menghadapi hal serupa?
Download Resetter Epson L210
Mendapatkan resetter sesuai dengan merk serta tipe printer masing-masing kini sudah sangat mudah, sehingga tidak perlu khawatir lagi. Bahkan kamu bisa mendapatkannya secara cuma-cuma alias gratis dengan cara mengunduhnya.
Cara melakukan reset juga cukup gampang, namun kamu perlu mengunduhnya dulu.
Alasan Kenapa Harus Melakukan Reset?
Sebelum mendownload resetter printer Epson L210, rasanya informasi tentang alasan kenapa printer yang kamu miliki harus melalui proses reset agar bisa digunakan sebagaimana mestinya. Lantas, apa saja alasannya?
Ketika kapasitas print out atau mencetak yang kamu lakukan sudah melebihi batas maksimal printer, terdapat hal-hal buruk yang mungkin terjadi salah satunya printer mogok. Nah, keadaan tersebut membuat printer harus direset ulang ke pengaturan awal atau pabrik.
Tidak hanya itu saja, kejadian seperti paper jam juga menjadi salah satu alasan mengapa kamu harus mereset printer agar dapat digunakan kembali. Alasan lainnya adalah ketika muncul pesan yang berisi “Service Requires” dan “Harus Pemeriksaan Nozzle”, maka ini menjadi sebuah tanda bahwa harus reset.
Fitur-Fitur Epson L210
Printer Epson L210 dapat difungsikan sebagaimana mestinya karena sudah dibekali dengan fitur serta kemampuan seperti mencetak, kemudian memindai serta fotocopy dokumen. Bahkan printer ini lebih mudah digunakan serta sangat efisien.
Dengan adanya printer Epson tipe ini sudah pasti dapat memaksimalkan pekerjaan kamu, sehingga bekerja bisa lebih maksimal serta fleksibel dengan adanya fitur yang disematkan. Pada printer Epson L210 ini terdapat beberapa fitur yang akan memudahkan penggunanya, yakni sebagai berikut:
- Koneksi USB Tipe Hi-Speed USB, yang memungkinkan penggunanya agar bisa terhubung secara cepat sehingga kinerja menjadi lebih maksimal lagi.
- Daya tahan tangguh yang mana printer satu ini mampu bertahan untuk mencetak ribuan lembar dokumen setiap bulannya.
- Kemampuan cetak sangat maksimal dengan resolusi tinggi yakni 5.760 x 1.440 dpi, sehingga hasil gambar sudah pasti akan terlihat sangat jernih.
- Teknologi PrecisionCore terbaru
- Kecepatan cetak mencapai 27 ppm atau apabila diperhitungkan bisa mencetak hingga 26 lembar dalam satu menit dan cetak berwarna 15 ppm.
- Hemat listrik karena konsumsi daya yang dibutuhkan untuk menggunakan printer ini hanya 133 Watt saja.
Download Resetter Epson L210 Gratis Tanpa Password Terbaru
Mengunduh resetter Epson L210 tidak boleh dilakukan sembarangan karena bisa berimbas pada printer nantinya. Maka dari itu, kamu harus pintar-pintar mencari resetter yang sesuai dengan sistem bawaan laptop dan juga jenis printer yang digunakan.
Nama Resetter | Epson L210 Adjustment Program |
Versi | 1.0.0 |
Support | Windows 7, 8, 8.1, 10, 11 (32 bit / 64 bit) |
Cara Reset Epson L210 Menggunakan Resetter
Setelah berhasil mengunduh resetter sesuai dengan tipe printer yakni Epson L210, maka kini kamu sudah bisa melakukan proses reset agar printer segera bisa digunakan kembali. Nah, untuk melakukan hal tersebut, maka silahkan ikuti step by step berikut ini dengan seksama:
- Langkah pertama, kamu perlu melakukan “Ekstrak File” aplikasi yang telah didownload lalu silahkan jalankan “Adjprogcracked.exe”.
- Tunggu sampai proses selesai, kemudian akan muncul halaman dialog yang mana di dalamnya kamu perlu memilih “Printer”.
- Langkah berikutnya, silahkan pilih tipe printer yang kamu miliki atau “Epson L210”.
- Setelah itu, akan muncul list fungsi pengoperasian printer dan kamu hanya perlu memilih opsi “Waste Ink pad Counter” yang berada di pilihan “Area Fungsi Maintenance”.
- Klik tombol “OK”.
- Tunggu beberapa saat sampai muncul halaman dialog “Waste Ink Pad Counter”, kemudian silahkan langsung centang pada opsi “Main Pad Counter”.
- Jika sudah, klik “Check”.
- Klik pada opsi “Initialization”.
- Kamu perlu menunggu beberapa saat lagi, hingga akhirnya ada pemberitahuan atau notifikasi untuk melakukan tindakan “Power Off” pada printer yang menandakan proses berhasil.
- Silahkan matikan “Printer” masing-masing dan nyalakan kembali setelah beberapa saat untuk menggunakannya lagi.
- Selesai.
Cara Reset Epson L210 Manual
Sebenarnya ada cara lain yang bisa kamu lakukan untuk mereset printer Epson L210, yakni dengan cara manual. Caranya cukup mudah, karena kamu tidak perlu download resetter lagi, namun tidak semua masalah printer bisa diatasi dengan cara ini. Berikut langkah-langkahnya:
- Silahkan cabut “Kabel Power” pada printer masing-masing dan diamkan selama kurang lebih 5 menit atau lebih untuk membuat printer istirahat sejenak.
- Setelah 5 menit berlalu, maka hal selanjutnya yang perlu kamu lakukan adalah menyalakan kembali printer tersebut.
- Langkah berikutnya, silahkan tekan tombol “Power” bersamaan dengan tombol “Resume” atau “Logo Tinta” lalu tahan keduanya sampai sekitar 5 detik, kemudian lepaskan.
- Jika sudah melakukan langkah sebelumnya, kamu hanya perlu mendiamkan printer tersebut.
- Untuk melakukan pengecekan apakah langkah-langkah sebelumnya berhasil, maka silahkan gunakan printer sebagaimana mestinya.
- Jika “Lampu Indikator” pada printer yang berwarna orange sudah mati, maka tandanya printer Epson L210 kamu sudah berhasil di reset.
- Silahkan gunakan kembali printer kamu sebagaimana mestinya atau sesuai dengan fungsinya.
- Selesai.
Mengapa Printer Epson L210 Harus Direset?
Kebanyakan printer-printer harus melalui proses reset karena ada keadaan tertentu, yang mana keadaan tersebut bisa kembali pulih dengan baik hanya dengan reset. Seperti yang dikatakan sebelumnya, ada beberapa alasan mengapa printer perlu dilakukan reset.
Mereset semata-mata bukan hanya mengembalikan pengaturan printer ke awal, melainkan membuatnya bisa digunakan kembali seperti sedia kala tanpa ada halangan apapun.
Apakah Setelah Direset Bisa Digunakan Kembali?
Reset atau pengaturan ulang pada printer Epson L210 memang perlu dilakukan untuk membuatnya dapat kembali digunakan sebagaimana mestinya. Namun, hal tersebut perlu dilakukan apabila ada masalah-masalah seperti yang telah dijelaskan sebelumnya.
Apabila masalah yang dialami oleh printer kamu tidak demikian, maka berarti solusinya bukan dengan reset. Kerusakan pada printer apalagi kerusakan berat membutuhkan ahlinya untuk diperbaiki sesuai dengan keluhan masing-masing.
Apakah Resetter Epson Aman Digunakan?
Resetter Epson baik resetter Epson L5190 maupun L210 sangat aman digunakan dengan catatan dilakukan sesuai dengan petunjuknya, sehingga tidak ada hal-hal yang tidak diinginkan terjadi.
Gunakan cara menggunakan resetter L210 yang telah dibahas di atas tanpa melewatkan satu langkah pun agar proses reset bisa selesai dengan maksimal. Jika proses telah berhasil, maka kamu bisa menggunakan printer kembali untuk menyelesaikan pekerjaan.
Bijak-bijaklah dalam mengunduh atau download resetter Epson L210 agar mendapatkan aplikasi terbaik yang tidak menghalangi proses dalam melakukan reset. Jika ingin mencari yang gratis, maka dengan link yang tersedia di atas kamu bisa mendapatkan dengan mudah!