Kazu.co.id – Printer Canon memang cukup terkenal karena banyaknya fitur yang dimiliki dan mampu tahan lama meskipun digunakan dalam jangka waktu yang panjang. Namun apabila mengalami error blink di lampu indikator printer, maka hal yang perlu dilakukan yaitu menggunakan resetter Canon G2010.
Sebelumnya memang sudah dibahas untuk proses resetter Canon MP287 yang mana proses yang dilakukan cukup mudah. Bisa melakukan secara manual, bisa juga menggunakan bantuan software resetter.
Download Resetter Canon G2010
Perlu diketahui bahwa lampu indikator kertas yang tiba-tiba muncul pada Canon G2010 biasanya dikarenakan pet counter telah melebihi batas maksimal selama pemakaian printer. Sehingga proses reset harus dilakukan sampai bisa berstatus 0.
Sebenarnya ada banyak hal yang menimbulkan mengapa printer Canon G2010 mengalami error. Salah satunya yaitu ketika printer nyala, maka langsung memunculkan kedipan lampu tinta dan indikator daya. Hal ini seringkali terjadi bersamaan atau bisa juga secara bergantian.
Alasan Mengapa Perlu Reset?
Selain bisa mendownload resetter Canon G2010, kamu juga bisa melakukan reset ulang apabila muncul error 5B00, Error 1700, maupun flashing kuning 7 kali ketika lampu power atau lampu kertas kedip bergantian.
Tidak sampai di situ saja, penyebab lainnya juga bisa disebabkan karena adanya tumpahan sisa tinta yang perlu diatur ulang agar bisa digunakan kembali. Ketika printer Canon mengalami error P08 atau P07, maka akan menimbulkan proses printer maupun tes printer error atau gagal.
Selain itu pada saat error inject 5B00 menjadikan printer tidak dapat mencetak sementara waktu. Dengan demikian membutuhkan reset printer supaya bisa kembali normal.
Fitur Canon G2010
Printer yang satu ini memang memiliki tampilan desain yang cukup simple, elegan dengan performa yang baru. Sehingga sudah sewajarnya apabila di dalamnya memiliki beragam fitur yang cukup lengkap. Fitur apa saja yang dimaksud? Berikut ini penjelasan selengkapnya:
- Bisa mencetak antara 150 hingga 1.500 halaman tanpa henti. Tentu tidak semua printer memiliki fitur handal ini. Akan tetapi bisa dipastikan bahwa G2010 menjadi solusi yang terbaik.
- Kapasitas tinta untuk Canon G2010 ini cukup besar yaitu 7000 halaman nonstop tanpa habis. Untuk pengguna ini dapat menikmati pencetakan tanpa harus mengeluarkan banyak tinta. Terlebih lagi apabila persediaan tinta hampir habis tentu tidak perlu mengkhawatirkan hal ini.
- Penggunaan dari printer Canon G2010 ini sangatlah mudah tanpa mempersulit penggunanya.
- Sudah dilengkapi dengan petunjuk yang jelas serta tanda-tanda umum yang paling mudah dikenal oleh para penggunanya.
- Penyalinan ganda maupun pemindaian juga lebih mudah.
Download Resetter Canon G2010
Untuk proses download yang mudah dan cepat, harus memperhatikan bagaimana langkah yang baik dan benar. Jangan lupa untuk memperhatikan jenis resetter dan tipe printer yang kamu gunakan.
Nama Resetter | Canon G2010 Service Tool.rar |
Support | Windows 7, 8.1, 10, 8 dan 11 |
Cara Reset Printer Menggunakan Resetter Canon G2010
Sebelum proses reset printer dilakukan, tentu hal utama yang tidak boleh diabaikan yaitu pastikan terlebih dahulu apakah printer sudah pernah menggunakan software gratis tidak aslinya atau menggunakan software asli. Hal ini bertujuan supaya tidak mengalami kerusakan.
- Langkah yang pertama kamu harus mendownload resetter Canon G2010 terlebih dahulu. Caranya tinggal klik link yang ada di bawah berikut.
- Setelah itu ekstrak filenya.
- Lalu buka folder hasil ekstrak.
- Selanjutnya tinggal pilih main pada kotak kolom absorber di bagian ink absorber counter.
- Tekan tombol set pada bagian kolom counter value.
- Kemudian tekan tombol oke.
- Apabila sudah muncul, tekan tombol eeprom di bagian printer.
- Nantinya akan muncul kotak dialog paper source, silakan pilih rear try yang ada di kolom paper source.
- Kemudian tekan tombol oke.
- Nantinya printer akan mencetak dokumen secara otomatis untuk bisa melakukan pengecekan.
- Silahkan pilih main di kotak kolom absorber pada bagian clear ink counter.
- Selanjutnya tinggal menekan tombol set di bagian kanan sejajar dengan kolom absorber.
- Lalu pilih clear ink counter.
- Tekan tombol close ketika muncul jendela information.
- Tekan tombol power di bagian print.
- Pilih rear tray di kolom paper source.
- Tekan tombol oke.
- Printer akan mencetak dokumen secara otomatis untuk satu kali lagi.
- Lalu tutup jendela.
- Selanjutnya tinggal matikan dan nyalakan printer. Hal ini menandakan bahwa printer sudah siap digunakan kembali.
Cara Reset Printer Secara Manual
Ada dua cara yang bisa dilakukan untuk melakukan reset printer. Baik itu menggunakan resetter Canon G2010 atau bisa juga menggunakan cara yang manual. Berikut ini langkah-langkah manual yang bisa diikuti dengan cara sangat mudah:
- Untuk proses reset printer dilakukan dalam kondisi yang mati atau tidak menyala dan cabut kabel power beserta USB yang terhubung.
- Lalu matikan printer terlebih dahulu.
- Masukkan kertas di printer untuk melakukan pengecekan apakah printer bisa bekerja dengan baik atau tidak.
- Tekan dan tahan tombol stop atau resume dengan bentuk segitiga merah sambil menekan tombol power off atau on bersamaan.
- Lepaskan tombol stop atau resume, akan tetapi tetaplah menekan bagian tombol power.
- Tekan tombol stop atau resume hingga 5 kali, lepaskan semua tombol. Nantinya lampu indikator hijau menyala berkedip.
- Apabila sudah, tunggulah hingga lampu indikator hijau menyala secara terus-menerus tanpa menyala berkedip. Pada saat lampu indikator menyala secara normal, tekan tombol resume sebanyak 5 kali.
- Lalu lanjutkan menekan tombol power satu kali.
- Nantinya hasil print akan keluar. Dengan begitu lampu indikator menyala berwarna hijau.
- Silakan melanjutkan dengan menekan tombol stop tiga kali secara bersamaan dan tekan tombol power satu kali lagi.
- Jika kertas printer cetak dengan hasil setengah halaman, maka hal ini menunjukkan apabila proses reset yang dilakukan sudah berhasil.
- Langkah yang terakhir tinggal mematikan printer lalu nyalakan kembali. Bisa dipastikan bahwa printer Canon G2010 sudah siap dipakai kembali.
Apa Itu Error P07 di Printer Canon G2010?
Error P07 yang terjadi di printer Canon G2010 memberikan indikasi kondisi penyerap limbah tinta yang sudah penuh. Penyerap limbah tinta di printer ini berbentuk bantalan yang seperti spon menampung kelebihan tinta selama siklus pembersihan dan pencetakan.
Jika penyerapannya sudah penuh, maka printer memberi tanda kode P07 agar melakukan pencegahan supaya tinta tidak meluap serta meminimalisir adanya potensi kerusakan di printer.
Apa Arti Kode E03 Di Canon 2010?
Untuk kode 03 yang muncul selama proses pencetakan dilakukan, maka hal ini menandakan bahwa kertas yang ada di printer Canon G2010 sedang macet.
Apa Arti Kode E05?
Untuk kamu yang pengguna Canon 2010 dan bingung kenapa muncul kode E05, ini merupakan kode yang menunjukkan adanya masalah di bagian catridge.
Untuk kamu sebagai pengguna printer Canon G2010 dan sedang mengalami error atau printer tidak dapat digunakan, maka hal ini menandakan bahwa printer perlu dilakukan reset. Salah satu cara yang paling mudah dilakukan yaitu dengan melakukan download resetter Canon G2010.