Bagaimana cara menghilangkan gambar headset di HP Xiaomi penting diketahui oleh mereka yang mengalami kendala ini. Banyak yang kebingungan ketika logo tersebut muncul di layar perangkat, padahal jack audio sudah dicabut.
Untuk mengatasi permasalahan ini, ada langkah-langkah yang cukup mudah dilakukan. Pada artikel ini akan dijelaskan tentang panduan untuk menghilangkannya dan dapat diaplikasikan pada semua tipe handphone Xiaomi, baik seri lama maupun baru.
Penyebab Logo Headset di HP Xiaomi Tidak Hilang
Sebelum membahas tentang cara menghilangkan gambar headset di HP Xiaomi, penting juga untuk mengetahui apa yang menyebabkan logo tersebut tidak hilang. Headset memang memiliki fungsi yang cukup penting pada perangkat dan sering digunakan.
Contoh aktivitasnya untuk mendengarkan musik, video, maupun menonton film supaya privasi tetap terjaga. Jadi, orang lain tidak akan mengetahui apa yang dilihat maupun didengarkan. Pada dasarnya ada beberapa faktor yang menjadi sumber pemicunya seperti berikut:
- Port audio yang lembab karena terkena air, debu maupun uap bahkan benda kecil yang menyebabkannya lengket atau bermasalah. Ford Jack kotor tersebut juga bisa membuat gambar headset tidak hilang karena dianggap masih tersambung
- Apabila headset yang memiliki colokan Jack atau audio tidak pas dengan port yang ada di handphone Xiaomi, juga dapat membuat lokasi tidak hilang walaupun sudah dicopot dari perangkat.
- Terdapat kerusakan di sistem karena MIUI baru saja melakukan pembaharuan maupun habis downgrade, yang bisa menjadi faktor penyebab masalah ini.
- Kerusakan di bagian IC jack audio handphone Xiaomi juga jadi faktor penyebab logo headset tidak hilang walaupun sudah dicopot.
- Faktor kerusakan lainnya yang masih belum diketahui sehingga membuat logo headset tetap tampil di layar.
Cara Menghilangkan Gambar Headset di HP Xiaomi Terbaru
Setelah mengetahui beberapa penyebab di atas, selanjutnya tentu penting untuk mulai melakukan langkah demi langkah untuk menghilangkan logo headset tersebut. Caranya ada yang paling sederhana dan ada pula yang butuh usaha lebih. Berikut penjelasannya:
1. Membersihkan Port Audio Jack
Masalah munculnya logo headset memang bisa jadi karena port jack audio yang kotor. Oleh karena itu, cobalah untuk membersihkan dengan memakai cotton bud pembersih telinga yang ditambahkan minyak kayu putih. Bisa juga dengan penjepit rambut, lidi, atau benda lain yang bisa menjangkau.
Namun, kalau disebabkan oleh kemasukan air, bisa juga dengan cara mengeringkan bagian tersebut. Hal yang menjadi catatan, dalam membersihkannya harus dilakukan dengan hati-hati dan jangan sampai malahan merusak perangkat keras dari handphone Xiaomi.
2. Mencoba Memasang dan Melepaskannya Lagi
Agar mengatasi logo headset yang tidak kunjung hilang dari layar handphone, juga dapat memasang kemudian melepaskannya lagi. Berikanlah jeda waktu sekitar 5 detik untuk proses pasang dan cabut tersebut. Jika belum paham, berikut cara menghilangkan gambar headset di HP Xiaomi:
- Pasang earphone atau headset ke perangkat.
- Tunggulah kurang lebih selama 5 detik.
- Saat mencabut headset, cobalah untuk dilakukan gerakan memutar pada konektor.
- Ketika headset dilepas, jika nantinya berhasil maka logo akan hilang dari layar.
Baca Juga : Cara Mematikan Mode Aman Xiaomi Supaya Perangkat Berfungsi Normal
3. Melakukan Pengaturan Headset
Cara selanjutnya untuk mengatasi logo headset yang tidak mau hilang, juga bisa dengan melakukan pengaturan audio. Ini dilakukan ketika perangkat jack audio sudah di colokan. Langkah-langkahnya bisa diikuti sebagai berikut:
- Masuklah ke menu pengaturan atau additional setting di handphone.
- Kemudian, bukalah menu sound and vibration.
- Pilih pada bagian audio setting.
- Tap satu jenis headset dari list yang tampil.
- Pasang headset milik kamu ke handphone, dan kemudian lepas kembali.
- Maka, seharusnya logo sudah hilang.
4. Melakukan Restart Handphone
Cara menghilangkan tanda headset di HP Xiaomi selanjutnya cukup sederhana yaitu dengan melakukan restart perangkat. Namun, ada hal yang perlu diperhatikan dan dapat diikuti dengan langkah-langkah berikut:
- Cobalah untuk restart atau mulai ulang handphone Xiaomi dengan keadaan konektor headset yang tetap masih terpasang.
- Saat restart mulai dilakukan, cobalah untuk segera melepasnya dengan cepat.
- Biasanya, nanti logo headset yang sebelumnya ada akan hilang atau tidak muncul kembali saat handphone menyala.
Baca Juga : Cara Melacak HP Xiaomi Terbaru untuk Menemukan Perangkat
5. Menonaktifkan Mode Headset dengan Aplikasi
Untuk menghilangkan logo headset, kamu juga bisa memakai aplikasi yang didapatkan dari playstore. Terdapat begitu banyak APK yang menyediakan fitur untuk menonaktifkan mode headset/earphone. Salah satu yang bagus adalah Earphone Mode Off.
Aplikasi ini punya banyak review bagus dari penggunanya. Berikut ini adalah langkah-langkah dalam memakai aplikasi penghilang logo headset tersebut:
- Pertama-tama, unduh dan instal aplikasi Earphone Mode Off yang ada di Playstore.
- Setelah berhasil dipasang, bukalah di handphone.
- Sambungkan headset atau earphone ke handphone Xiaomi.
- Tekan go atau atur earphone mode is off di dalam aplikasinya.
- Kemudian, lepas atau copot headset.
- Setelah dilakukan langkah tersebut diharapkan logo akan menghilang.
6. Menghilangkan dengan APK Pengalih Speaker
Cara menghilangkan logo headset di HP Xiaomi lainnya yaitu bisa memanfaatkan aplikasi pengalih speaker. Pada dasarnya, cara kerjanya yaitu mengalihkan dari memakai speaker di headset ke speaker handphone. Jadi, nantinya otomatis logo akan menghilang dan berikut langkahnya:
- Pertama-tama, download terlebih dahulu aplikasi bLesser AudioSwitch di Play Store.
- Jika sudah diinstal, buka aplikasinya dan klik pada understood pada tampilan awal.
- Kemudian bisa memilih Phone speaker.
- Kalau sudah dilakukan, maka seharusnya logo headset akan menghilang dari layar.
Baca Juga : Cara Mematikan HP Xiaomi Tanpa Tombol Power dengan Mudah
7. Melakukan Factory Reset
Cara menghilangkan mode headset di HP Xiaomi jika memang semuanya menemui jalan buntu adalah dengan melakukan Factory Reset atau pengaturan ulang pabrik. Nantinya, tampilan awal maupun settingan apapun akan kembali ke semula seperti membeli handphone baru.
Resikonya, semua data akan terhapus baik itu file maupun kontak. Jadi, pastikan lakukan backup terlebih dahulu sebelum melakukan factory reset ini. Adapun langkah-langkahnya bisa dilakukan sebagai berikut:
- Akses pengaturan di perangkat Xiaomi.
- Gulir terus ke bagian bawah sampai menemukan menu tentang ponsel atau about phone.
- Lalu pilih factory reset.
- Kalau ingin menghapus semua data, pilih erase all data dan tunggu beberapa saat hingga reset berhasil dilakukan.
- Pastikanlah baterai handphone terisi penuh supaya dalam proses pengaturan ulangnya tidak kehabisan/tidak gagal.
- Ketika handphone menyala, cobalah untuk melihat apakah logo headset tersebut masih ada.
8. Mendatangi Service Center
Ini merupakan cara terakhir yang dilakukan kalau semua langkah di atas menemui jalan buntu dan tetap memunculkan logo headset.
Alasannya, bisa saja terjadi kerusakan pada mesin handphone, misalnya IC, komponen dan lain-lain. Akan lebih baik, untuk menyerahkannya ke service center Xiaomi terdekat yang ada di kota kamu.
penutup
Cara menghilangkan gambar headset di HP Xiaomi yang telah dijelaskan bahwa bisa kamu coba dari yang paling sederhana dahulu. Dengan langkah-langkah di atas, diharapkan akan menyelesaikan permasalahan yang dihadapi dan perangkat dapat digunakan kembali secara normal.