Cara Cek Nomor Telkomsel – Telkomsel merupakan salah satu jenis provider penyedia layanan seluler paling terkenal. Berbagai produk dan layanan juga sangat memukau para pelanggan. Namun pastinya kamu pernah lupa dengan nomor Telkomsel yang kamu miliki, dan kali ini akan Kazu bagikan mengenai cara cek nomor semua jenis kartu Telkomsel.
Beberapa kartu dari Telkomsel memang memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing. Dan dari tiap kartu ini juga mempunyai pelanggan setianya. Mulai dari Simpati, As, Halo dan yang paling baru ada jenis kartu digital Byu yang mengusung banyak perubahan pada beberapa layanan.
Cara Cek Nomor Telkomsel Semua Kartu (As, Halo, Byu dan Simpati)
Kalau kamu lupa dengan nomor Telkomsel yang kamu miliki, jelas akan mengalami kendala jika ingin melakukan pengisian pulsa. Atau bisa juga kendala saat seseorang ingin meminta nomor kamu. Kali ini Kazu mempunyai beberapa tips dan cara untuk melakukan cek nomor pada semua jenis kartu dari provider Telkomsel.
Cara Cek Nomor semua Kartu Telkomsel Menggunakan Aplikasi
Dari setiap kartu Telkomsel, tentunya akan ada aplikasi yang menyertai dan bisa memudahkan Anda mengakses semua layanan. Dan untuk aplikasi memang hampir mirip untuk fungsi dan kegunaannya. Berikut cara melakukan cek nomor menggunakan aplikasi.
- Unduh aplikasi My Telkomsel di toko aplikasi sesuai dengan ponsel yang kamu miliki baik di Play Store atau di App Store.
- Kemudian kamu lakukan registrasi saja pada aplikasi yang sudah kamu unduh.
- Masuk menggunakan email atau kadang memang akan membaca otomatis mengenai jenis kartu yang kamu miliki.
- Buka aplikasi dan nomor kamu akan ada di bagian atas pojok kiri.
Untuk cara cek nomor Byu juga masih sama dengan cara di atas, namun aplikasi bukan My Telkomsel, kamu unduh aplikasi Byu. Kemudian akan terdeteksi otomatis jika memang Byu sudah ada di ponsel kamu. Kemudian akan ada OTP, masukkan OTP dan akan langsung masuk ke dalam aplikasi.
Lalu kamu bisa melihat informasi nomor Byu di bagian kiri pojok atas dekat dengan informasi bagian profil kamu.
Cara Cek Nomor Telkomsel Menggunakan SMS
Langkah melakukan cek nomor dengan mudah, kamu bisa menggunakan cara sederhana jika kamu sedang tidak memiliki akses ke jaringan internet. Berikut langkah-langkahnya,
- Buka menu SMS di ponsel kamu.
- Kemudian ketikan ” INFO“.
- Lalu kamu kirimkan ke nomor 808.
- Selanjutnya akan ada balasan mengenai informasi terkait dengan nomor ponsel kamu. Lengkap dengan masa aktif dan beberapa informasi lain.
Baca Juga : Cara Cek Nomor Indosat Terbaru 2023, Begini Caranya!
Cara Cek Nomor Telkomsel Menggunakan Virtual Assistant
Telkomsel mempunyai asisten virtual, asisten ini bisa membantu kamu menemukan banyak hal terkait semua informasi dan layanan dari Telkomsel. Salah satunya untuk melakukan cek nomor Telkomsel. Berikut beberapa asisten virtual yang bisa kamu gunakan. Untuk mengakses informasi, kamu bisa ketik ” INFO” dan kirimkan baik menggunakan Whatsapp, Telegram dan asisten virtual yang lain.
- Facebook Messenger: tsel.me/fbV2.
- Telegram: tsel.me/telegramVA2.
- WhatsApp: tsel.me/wa2.
- LINE: tsel.me/lineVA2.
Cara Cek Nomor Kartu Telkomsel Menggunakan Kode Dial
Jika memang tidak ada jaringan internet, kamu bisa menggunakan kode dial. Dan ini memang lebih mudah. Kamu bisa mengikuti langkahnya berikut ini.
- Buka aplikasi panggilan pada ponsel kamu.
- Kemudian ketikan *808#, lalu kamu klik panggil.
- Dan selanjutnya, akan tampil beberapa informasi mengenai nomor kamu, pembaharuan data mengenai masa aktif dan layanan lain.
Cek Nomor Menggunakan Layanan Operator Seluler
Setiap provider mempunyai layanan pelanggan masing-masing. Dan Telkomsel memang demikian. Kamu bisa melakukan panggilan ke operator. Kalau dulu, memang gratis, namun sekarang mempunyai layanan berbayar dengan biaya Rp 300 sampai Rp 400 sekali melakukan panggilan.
Kalau kamu menggunakan kartu Simpati dan As, kamu bisa menggunakan nomor 188 untuk terhubung ke operator. Sedangkan kalau kamu menggunakan kartu Halo, kamu bisa menggunakan nomor 133.
Baca Juga : Cara Cek Nomor Smartfren Terbaru, Cek Nomor Lebih Mudah!
Cara Cek Nomor Telkomsel Aktif atau Tidak
Untuk melakukan cek nomor apakah masih aktif atau tidaknya, kamu bisa menggunakan fitur SMS, aplikasi dan menggunakan asisten virtual dari website resmi Telkomsel. Untuk menggunakan menu panggilan juga bisa.
Kamu masuk ke dalam menu panggilan dan ketik *888#, kemudian tekan panggil. Selanjutnya akan muncul mengenai berbagai informasi mengenai jumlah pulsa kamu, sekaligus masa aktif dari kartu.
Kalau menggunakan aplikasi, buka aplikasi lalu daftar atau masuk jika kamu sudah memiliki akun. Kemudian jika sudah masuk, pada bagian kiri dan detail kartu akan ada informasi mengenai jumlah pulsa dan masa aktif kartu.
Kamu bisa juga menggunakan website resminya Telkomsel. Buka website resminya Telkomsel, kemudian kamu masuk ke dalam Live Chat. Dari menu layanan ini, ketik ” Cek Pulsa” dan masukkan nomor ponsel kamu, kemudian kamu akan dibantu oleh asisten virtual dari Telkomsel. Lalu muncul semua detail nomor telepon sekaligus jumlah pulsa dan masa aktif kartu.
Demikian beberapa cara untuk melakukan cek nomor pada semua kartu Telkomsel. Berbagai cara ini bisa membantu kamu dalam mengetahui nomor Telkomsel yang kamu miliki. Ini akan berguna jika Anda ingin mengisi pulsa, kuota atau di minta pihak lain untuk memberikan nomor telepon.