samsung galaxy s24

Review Samsung Galaxy S24, Plus, dan Ultra Terbaru 2024

Posted by

Samsung akhirnya merilis smartphone flagship mereka di awal tahun 2024, tepatnya pada 17 Januari 2024. Samsung merilis Samsung Galaxy S24 bersama S24 Plus dan S24 Ultra. Perilisan ke-3 varian seri Galaxy S tersebut sudah diantisipasi sejak lama dan dipastikan mendapatkan perhatian besar di dunia gadget.

Penyertaan teknologi kecerdasan buatan (AI) canggih masa kini pada trio Galaxy S24 adalah hal utama yang membuat HP tersebut diminati dan dicari. Soal spesifikasi, yang namanya HP flagship sudah pasti menampilkan spesifikasi yang tinggi. Harga dari trio Galaxy S24 ada di kisaran Rp 14 sampai Rp 24 juta.

Spesifikasi Samsung Galaxy S24

Samsung S24 harga dan review HP spesifikasi terbarunya bisa diketahui pada tabel berikut ini.

Dimensi 70,6 x 147 x 7,6 mm
Berat 167 g
Layar 6,2 Inci
Display Dynamic AMOLED 2X
Resolusi 2340 x 1080 (FHD+)
Refresh Rate 120 Hz
CPU Deca-Core 3,2 GHz, 2,9 GHz, 2,6 GHz, 1,95 GHz
RAM 8 GB
Penyimpanan 128 GB, 256 GB, 512 GB
Baterai 4.000 mAh
Kamera Utama 50 MP (Wide) + 12 MP (Ultrawide) + 10 MP (Telephoto)
Kamera Depan 12 MP
Video UHD 8K (7680 x 4320) @30fps
Sistem Operasi Android 14, One UI 6.1
Konektivitas 5G, LTE, Wi-Fi, Wi-Fi Direct, Bluetooth v 5.3
Ketahanan Air IP68
Warna Amber Yellow, Onyx Black, Cobalt Violet, Marble Gray
Harga Rp 13.999.000 – Rp 15.999.000

Spesifikasi Samsung Galaxy S24+

Samsung S24+ harga dan spesifikasi terbarunya bisa diketahui pada tabel berikut ini.

Dimensi 75,6 x 158,5 x 7,7 mm
Berat 196 g
Layar 6,7 Inci
Display Dynamic AMOLED 2X
Resolusi 3120 x 1440 (QHD+)
Refresh Rate 120 Hz
CPU Deca-Core 3,2 GHz, 2,9 GHz, 2,6 GHz, 1,95 GHz
RAM 12 GB
Penyimpanan 256 GB, 512 GB
Baterai 4.900 mAh
Kamera Utama 50 MP (Wide) + 12 MP (Ultrawide) + 10 MP (Telephoto)
Kamera Depan 12 MP
Video UHD 8K (7680 x 4320) @30fps
Sistem Operasi Android 14, One UI 6.1
Konektivitas 5G, LTE, Wi-Fi, Wi-Fi Direct, Bluetooth v 5.3
Ketahanan Air IP68
Warna Amber Yellow, Onyx Black, Cobalt Violet, Marble Gray
Harga Rp 16.999.000 – Rp 18.999.000

Spesifikasi Samsung Galaxy S24 Ultra

Samsung S24 Ultra harga dan spesifikasi terbarunya bisa diketahui pada tabel berikut ini.

Dimensi 79 x 162,3 x 8,6 mm
Berat 232 g
Layar 6,8 Inci
Display Dynamic AMOLED 2X
Resolusi 3120 x 1440 (QHD+)
Refresh Rate 120 Hz
CPU Octa-Core 3,2 GHz, 2,9 GHz, 2,6 GHz, 1,95 GHz
RAM 12 GB
Penyimpanan 256 GB, 512 GB, 1 TB
Baterai 5.000 mAh
Kamera Utama 200 MP (Wide) + 12 MP (Ultrawide) + 50 MP (Telephoto) + 10 MP (Telephoto)
Kamera Depan 12 MP
Video UHD 8K (7680 x 4320) @30fps
Sistem Operasi Android 14, One UI 6.1
Konektivitas 5G, LTE, Wi-Fi, Wi-Fi Direct, Bluetooth v 5.3
Ketahanan Air IP68
Warna Titanium Gray, Titanium Violet, Titanium Black, Titanium Yellow
Harga Rp 21.999.000 – Rp 23.999.000

Perbedaan Galaxy S24 dengan Galaxy S24+ dan Galaxy S24 Ultra

Perbedaan antara Galaxy S24 dengan dua lainnya ada pada layar, kamera, performa, dan pilihan warna.

1. Performa CPU

Spek Samsung S24 Ultra adalah yang tertinggi di banyak aspek, salah satunya aspek performa. Galaxy S24 dan Galaxy S24+ menggunakan CPU Deca-core, sementara Galaxy S24 Ultra menggunakan CPU Octa-core. Perbedaan core pada CPU yang digunakan jelas akan berpengaruh pada performa sistem.

Semua Galaxy S24 menggunakan chip Exynos 2400 yang sudah mendukung performa tinggi dan efisien. Sebagian orang mungkin kecewa karena pemakaian Exynos 2400 pada Galaxy S24 di Indonesia (pasar internasional), sementara Galaxy S24 di AS dan Kanada menggunakan chipset Snapdragon 8 Gen 3.

2. Konfigurasi Memori

Samsung Galaxy S24 memiliki konfigurasi RAM dan memori internal RAM 8 GB + memori 128 GB, RAM 8 GB + memori 256 GB, dan RAM 8 GB + memori 512 GB. Galaxy S24+ memiliki RAM 12 GB + memori 512 GB dan RAM 12 GB + memori 256 GB. Galaxy S24 Ultra memiliki konfigurasi yang lebih tinggi.

Galaxy S24 Ultra memiliki konfigurasi RAM 12 GB + memori 256 GB, RAM 12 GB + memori 512 GB, dan RAM 12 GB + memori 1 TB. Untuk S24+, konfigurasi RAM terutama ukuran RAM-nya dirasa sedikit tanggung karena prosesor yang digunakan sama dengan S24. Kendati, demikian tetap ada efeknya.

3. Kapasitas Baterai

Galaxy S24 menggunakan baterai berkapasitas 4.000 mAH, Galaxy S24+ menggunakan baterai berkapasitas 4.900 mAh, dan Galaxy S24 Ultra menggunakan baterai berkapasitas 5.000 mAh. Perbedaan kapasitas berdampak pada daya tahan. Hitungan matematikanya semakin besar kapasitas semakin awet.

Namun, Samsung Galaxy S24 Ultra dengan kapasitas baterai paling tinggi menggunakan prosesor yang juga tertinggi dengan konsumsi daya yang sejalan. Perbedaan lain adalah fitur pengisian daya dimana S24 menggunakan fitur pengisian daya 25 W, sementara S24+ dan S24 Ultra menggunakan 45 W (lebih cepat).

4. Layar dan Display

Mengacu pada seri Galaxy S yang dirilis oleh Samsung sebelumnya, semakin tinggi variannya maka semakin besar ukuran HP. Hal tersebut juga berlaku pada Galaxy S24 dimana S24 memiliki ukuran layar yang paling kecil (6,2 inci), dilanjutkan dengan S24+ (6,7 inci), dan paling besar adalah S24 Ultra (6,8 inci).

Perbedaan ukuran layar berdampak pada dimensi badan dari masing-masing HP. Perbedaan lain yang bisa berdampak signifikan adalah resolusi layar dimana S24 memiliki resolusi FHD+, sementara S24+ dan S24 Ultra memiliki resolusi QHD+ yang lebih baik. Refresh rate untuk semua model sama, yaitu 120 Hz.

5. Kamera

Perbedaan yang cukup kentara dari setiap model seri Samsung Galaxy S adalah kamera, terutama kamera utama. Galaxy S24 dan S24+ menggunakan kamera yang sama, baik di depan maupun utama. Keduanya memiliki 3 kamera utama dengan konfigurasi 12 MP (Ultrawide) + 50 MP (Wide), dan 10 MP (Telephoto).

Kamera depannya 12 MP untuk S24 dan S24+. S24 Ultra memiliki 4 kamera utama dengan konfigurasi yang besar, yaitu 12 MP (Ultrawide) + 200 MP (Wide) + 50 MP (Telephoto) + 10 MP Telephoto dan kamera depan 12 MP. Otomatis, kamera S24 Ultra sangat unggul dengan kualitas kamera yang memuaskan.

6. Harga dan Warna

Galaxy S24 dan Galaxy S24+ memiliki 4 pilihan warna yang sama, yaitu Amber Yellow, Onyx Black, Cobalt Violet, Marble Gray. Sementara Galaxy S24 memiliki pilihan warna yang berbeda, yaitu Titanium Gray, Titanium Violet, Titanium Black, Titanium Yellow. Warna pada S24 Ultra terlihat lebih elegan dan berkelas.

Harga S24 adalah Rp 13.999.000 untuk varian 8GB/256GB dan Rp 15.999.000 untuk 8GB/512GB. Harga S24+ adalah Rp 16.999.000 untuk varian 12GB/256GB dan Rp 18.999.000 untuk varian 12GB/512GB. Harga S24 Ultra adalah Rp 21.999.000 untuk 12GB/512GB, Rp 23.999.000 untuk varian 12GB/1TB.

Samsung Galaxy S24 terutama yang S24 Ultra bisa menjadi smartphone Samsung terbaik di dekade 2020-an. Spesifikasi dan teknologi AI yang disertakan mengesankan dan terasa segar untuk HP masa kini. Untuk pengguna Galaxy S series lama, saat ini saat yang tepat untuk mengupgrade ke Galaxy S24.

Source link

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *