poco x6 pro

Review Poco X6 Pro, Fitur/Kelebihan dan Harga Terbaru

Posted by

Poco X6 Pro 5G akan hadir di Indonesia pada tahun 2024 dan diprediksi akan mendapatkan banyak perhatian. Sebelumnya, X6 Pro sudah terlebih dahulu dirilis di India dan mendapatkan review HP yang positif. Preview dan bocoran dari HP tersebut mengindikasikan, X6 Pro memang pantas dinanti banyak orang.

Apabila spesifikasi dan bocoran mengenai fitur dari HP tersebut sangat akurat, maka awal tahun 2024 akan menjadi periode dimana HP dengan spesifikasi kelas menengah terbaik dirilis. X6 Pro diprediksi akan dijual di harga tidak lebih dari Rp 5 juta. Ketahui lebih jauh mengenai spesifikasi dan harga X6 Pro di sini.

Fitur-fitur Poco X6 Pro 5G

X6 Pro 5G versi India mendapatkan penilaian positif pada sektor performa dan kualitas layar. Selain kedua sektor tersebut, sektor lain yang mendapatkan penilaian adalah kamera utama, kualitas audio, dan desainnya. Tidak ada produk yang sempurna begitu juga X6 Pro 5G yang masih memiliki kekurangan.

Berikut adalah berbagai fitur yang diprediksi akan muncul pada Poco X6 Pro.

1. MediaTek Dimensity 8300-Ultra

X6 Pro 5G diperkuat oleh SoC MediaTek Dimensity 8300-Ultra yang dinilai mampu menampilkan performa yang sangat bertenaga. Chipset yang digunakan merupakan kelebihan utama dari HP ini. Untuk membuktikan bahwa performa HP ini mantap lihat saja skor AnTuTu untuk prosesornya yaitu 1,4 jutaan.

Kualitas performa yang dihadirkan unggul dari HP yang berada di kelasnya, bahkan lebih mahal dari Oppo Reno 11 Pro dan Redmi Note 13 Pro+. Karena tingginya performa yang ditawarkan, kamu dipastikan tidak akan mengalami hambatan ketika mengerjakan banyak aktivitas multitasking dan streaming video HD.

Selain mantap dalam mengerjakan aktivitas harian, X6 Pro 5G juga mendapatkan penilaian positif dalam pengalaman bermain game. Terdapat fitur WildBoost Optimisation 2.0 yang diklaim mampu meningkatkan kualitas bermain game. Sistem pendinginnya pun baik sehingga HP tidak mudah kepanasan dan error.

2. RAM 12 GB Memori Internal 512 GB

X6 Pro 5G diprediksi hadir dengan RAM berkapasitas 12 GB dan 8 GB, sementara memori internalnya adalah 256 GB dan 512 GB. Dengan RAM 12 GB LPDDR5X dan memori internal 512 GB USF 4.0, performa HP jelas akan mendapatkan peningkatan. Spesifikasi RAM tersebut termasuk tinggi di kelasnya.

Biasanya, HP yang diberikan RAM sampai 12 GB adalah HP flagship yang harganya tentu mahal. Hal yang cukup disesalkan adalah tidak adanya slot MicroSD sehingga membuat kamu tidak mendapatkan opsi ekspansi memori. Untuk RAM, tersedia fitur RAM virtual yang bisa menambah RAM tambahan.

3. Baterai 5.000 mAh

Baterai 5.000 mAh digunakan pada HP Poco X6 Pro dan dipastikan memberikan daya tahan yang lama. Kapasitas baterai yang besar dilengkapi dengan fitur pengisian daya 67W Turbo Charging. Baterai mampu bertahan lama hampir sehari penuh untuk mengerjakan aktivitas harian, termasuk menonton Youtube.

4. Hyper OS

HP dari Xiaomi, termasuk dari sub-Xiaomi, yaitu Poco menggunakan MIUI sebagai UI dari OS Android yang digunakan. Hadirnya X6 Pro menyertakan Hyper OS yang akan menggantikan MIUI. Tentu, terdapat perbedaan antara MIUI dan Hyper OS dimana sebagai pengguna kamu akan merasakannya langsung.

Perbedaan yang terasa adalah ada pada aspek visual dimana terdapat banyak animasi dalam navigasi menu. Perubahan juga ada  pada panel kontrol dan beberapa fungsi lainnya. Ada kesan Hyper OS mengedepankan visual ketimbang fungsionalitas. Kendati demikian, adaptasi bisa dilakukan dengan cepat.

Bagaimana dengan bloatware dan iklan-iklan yang mengganggu? Sayangnya, hal tersebut masih bisa ditemukan di Hyper OS. Hal tersebut sudah menjadi semacam ‘kewajiban’ pada produk-produk HP dengan spek menengah ke bawah. Siapapun harus terbiasa dengan fenomena yang cukup menyebalkan tersebut.

5. Triple Camera 64 MP + 8 MP + 2 MP

Poco X6 Pro memiliki tiga kamera utama dengan konfigurasi 64 MP (Main Camera) + 8 MP (Ultrawide) + 2 MP (Macro) dengan fitur OIS dan Auto Focus. Kualitas perekaman videonya sampai 4K 30 fps. Disertakannya OIS mengindikasikan bawah X6 Pro 5G dipastikan memiliki kemampuan memotret yang dipastikan baik.

Kamera Ultrawide dan Macro dianggap biasa saja. Kamera depan yang digunakan adalah kamera 16 MP dengan fitur Fixed Focus. Kualitas perekaman videonya adalah 1080p 60 fps. Tidak banyak HP di kelas X6 Pro yang mampu menyediakan kualitas perekaman 1080p 60 fps pada kamera depan dan belakang.

6. Layar CrystalREs Flow AMOLED 120 Hz

X6 Pro 5G menggunakan layar CrystalRes 120Hz Flow AMOLED dengan resolusi 1.5k (2712 x 1220p). HP ini memiliki ukuran layar 6,67 inci dengan kecerahan 500 nits. Kualitas layar yang disediakan sangat mengesankan. Kesan mengesankan bisa dirasakan ketika menonton film dan bermain video game.

X6 Pro 5G menyediakan mode visual Original Color Pro, Saturated, Vivid, dan Advanced. Kamu bisa mencoba mengatur mode warna yang pas sesuai dengan keperluan. Refresh rate yang tinggi menjamin performa visual ketika bermain game yang mulus. Mode Vivid akan membuat warna di layar lebih hidup.

7. Desain Terasa Premium

X6 Pro 5G memiliki desain yang terasa premium dimana terdapat lengkungan-lengkungan di bagian sisinya sehingga HP terasa nyaman untuk digenggam. HP ini tersedia dalam 3 pilihan warna, yaitu Hita, Kuning, dan Abu-abu. Desain berwarna hitam diselimuti oleh kulit vegan dengan tekstur kulit jeruk yang digunakan.

Tekstur tersebut membuat tampilan X6 Pro 5G terasa premium sekaligus membuat badan menjadi tidak licin. Kamu dipastikan tidak akan mendapati jiplakan sidik jari. Badan HP dan bobotnya terasa ringan sehingga nyaman untuk dibawa-bawa. Sertifikasi IP54 tersedia sehingga badan tahan percikan air.

Spesifikasi dan Harga Poco X6 Pro 5G

Poco x6 Pro spesifikasi dan harganya bisa disimak pada tabel berikut ini.

Chipset Dimensity 8300-Ultra
CPU Octa-core up to 3,35 GHz
GPU Mali-G615
RAM 8 GB, 12 GB
Memori Internal 256 GB, 512 GB
Dimensi 160,45 mm x 74,34 mm x 8,25 mm
Berat 186 g
Display CrystalRes Flow AMOLED
Layar 6,67 inci
Resolusi 2712 x 1220 p
Refresh Rate 120 Hz
Kamera Utama 3
Konfigurasi 64 MP + 8 MP + 2 MP
Kamera Depan 2
Konfigurasi 16 MP
Baterai 5.000 mAh
Pengisian Daya 67 W Turbo Charging
Wifi Wifi 802.11 a/b/g/n/ax/ax
Bluetooth Bluetooth 5.4
Jaringan 2G, 3G, 4G, 5G
Audio Dual Speakers, Dolby Atmos
Ketahanan IP54
Sensor Proksimitas, Kompas, Giroskop, Cahaya, Akselerometer, Vibrasi, IR Blaster
Sistem Operasi Hyper OS
Harga Rp 4 jutaan

Poco X6 Pro harga resminya diprediksi tidak lebih dari Rp 5 jutaan. HP ini ini diprediksi dijual di harga Rp 4 juta dimana harga tersebut sangat terjangkau dan dirasa merupakan sebuah kelebihan. Bagaimana tidak, dengan harga Rp 4 jutaan, spesifikasi dan fitur yang disediakan bisa dikatakan sangat mengesankan.

Poco X6 Pro 5G digadang-gadang mampu menjadi salah satu HP terbaik tahun ini. Hal tersebut didasarkan pada spesifikasi dan fitur-fitur yang disediakan. Respons dan ulasan positif pada X6 Pro 5G India meningkatkan kepercayaan bahwa HP tersebut akan menjadi HP kelas menengah yang laris.

Source link

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *